Pengembangan Sistem Informasi Laboratorium Teknik Informatika dan Penentuan Pengadaan Bahan Habis Pakai Praktikum Menggunakan Algoritma C4.5

Authors

  • I Wayan Suardinata
  • Junaedi Adi Prasetyo

DOI:

https://doi.org/10.33005/jifti.v1i2.104

Keywords:

pohon keputusan, algoritma C4.5, sistem informasi, laboratorium, inventaris

Abstract

Laboratorium Teknik Informatika Politeknik Negeri Banyuwangi bertugas untuk menyediakan sarana dan prasarana untuk mendukung pendidikan vokasi untuk mencetak tenaga terampil yang mampu bersaing di dunia kerja saat ini melalui kegiatan praktikum di laboratorium. Pengelola laboratorium mengalami kesulitan dalam mengelola, melaporkan dan mengambil kebijakan karena sedikitnya informasi tentang keadaan inventaris laboratorium baik peralatan maupun bahan habis pakai. Kesulitan juga dialami ketika menentukan pengajuan bahan habis pakai laboratorium pada setiap tahunnya, seringkali terjadi perbaikan berulang kali terhadap pengajuan bahkan pernah terjadi gagal pengadaan pada tahun tertentu. Hal ini disebabkan oleh proses inventarisasi serta pelayanan alat dan bahan habis pakai yang masih menggunakan formulir tertulis dan program spreadsheet seperti Microsoft Excel. Algoritma C4.5 merupakan algoritma dengan menggunakan pohon keputusan. Semakin banyak data yang digunakan sebagai bahan pembelajaran sistem, semakin tinggi tingkat akurasi kinerja algoritma ini. Hasil implementasi sistem informasi laboratorium menunjukkan bahwa sistem informasi berbasis web ini sudah mampu melayani kebutuhan peminjaman, pengembalian, pengelolaan dan pelaporan data inventaris laboratorium. Sedangkan implementasi algoritma C4.5 dalam menentukan kelayakan pengajuan pengadaan bahan habis pakai laboratorium menunjukkan tingkat akurasi sebesar 89.47%.

Downloads

Published

2023-11-30

How to Cite

Suardinata, I. W., & Adi Prasetyo, J. (2023). Pengembangan Sistem Informasi Laboratorium Teknik Informatika dan Penentuan Pengadaan Bahan Habis Pakai Praktikum Menggunakan Algoritma C4.5. Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Dan Robotika, 1(2). https://doi.org/10.33005/jifti.v1i2.104